Informasi Lengkap Pendaftaran SIMAK UI 2021

Pendidikan238 views

Siapa sih yang tidak kenal dengan Universitas Indonesia atau akrabnya di sebut UI ini? Dan kamu pasti salah satu yang ingin menempuh pendidikan di sana kan. Akan tetapi untuk bisa kuliah di UI, kamu juga wajib tahu jalur penerimaan mahasiswa baru apa saja yang diselenggarakan oleh pihak UI.

Berikut di bawah ini jalur penerimaan mahasiswa baru apa saja yang ada di UI agar kamu lebih mudah untuk menempuh rintangan yang ada untuk bisa masuk ke salah satu universitas terbaik di Indonesia, dan ini dia penjelasan secara lengkapnya, simak dengan baik ya.

Jalur Prestasi Akademik

Yang pertama ada Jalur Prestasi Akademik ataupun yang umum kita kenal dengan sebutan jalur undangan karena dulunya memang pada Universitas memang mengirimkan undangan ke sekolah-sekolah untuk bisa menarik calon siswa berprestasi agar mau melanjutkan pendidikan di universitas mereka. Namun sekarang ini sudah berubah menjadi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri ataupun bisa di sebut dengan SNMPTN. Apabila kamu ikuti proses yang ini, maka kamu tidak perlu melakukan tes karena yang akan dicek adalah nilai rapor kamu selama 3 tahun bersekolah di SMA/SMK sederajat. Jika memang prestasi kamu di sekolah dahulu bagus dan nilai yang kamu dapatkan semuanya tinggi maka kami bisa mendapatkan kesempatan dan peluang cukup besar agar bisa masuk ke universitas terbaik seperti di UI.

Jalur Ujian Tulis

Yang kedua adalah jalur ujian tulis, yakni bisa di sebut SBMPTN dan juga ada jalur SIMAK UI. Pas sekali, sekarang kita akan bahas tentang SIMAK UI nih. Dan bagaimana sudah sejauh apa sih pengetahuan kamu tentang SIMAK UI ini?

Simak UI mempunyai kepanjangan yaitu Seleksi Masuk UI, yaitu sebuah ujian seleksi terpadu masuk UI yang telah diselenggarakan oleh pihak UI bagi kamu, yakni calon mahasiswa yang ingin kuliah di UI. Namun ini tidak seperti SBMPTN, tapi SIMAK UI diselenggarakan secara mandiri oleh UI. Yang juga bertujuan mandiri di sini bukanlah jalur yang penerimaannya jauh lebih mahal. Akan tetapi biaya Pendidikan S1 Reguler melalui SIMAK UI itu sama dengan biaya Pendidikan S1 Reguler melalui SBMPTN dan sama dengan biaya Pendidikan S1 Reguler melalui SNMPTN.

Terus program Pendidikan apa saja yang dibuka pada SIMAK UI di tahun 2021 ini? Kemudian kamu bisa pilih salah satu, bisa mulai dari Sarjana Ekstensi/Paralel untuk lulusan D3 Profesi, Program Vokasi (D3), Sarjana Reguler, Sarjana Kelas Paralel, Spesialis, Magister dan Doktor.

Kemudian jika kamu tidak memenuhi syarat untuk mendaftar jalur prestasi ataupun kamu telah lulus di tahun sebelumnya, sehingga jalur ini cocok untuk kamu. Karena saat ini ada pembatasan tahun lulus SMA/sederajat, untuk S1 reguler maksimal 3 tahun  serta untuk S1 Kelas Internasional maksimalnya 5 tahun.  Dan untuk Program Vokasi dan S1 Paralel menerima alumni SMA/sederajat tanpa adanya batasan tahun lulus.

Kemudian bagaimana dengan daya tampung setiap Program Pendidikan yang melalui jalur SIMAK UI itu tidak sama semua loh. Pada program S1 Reguler memiliki daya tampung 50 persen, Vokasi 30 persen, S1 Paralel 50 persen dan S1 Kelas Internasional 60 persen.

Nah, sekarang kamu sudah tahukan jalur apa saja yang ada di universitas Indonesia atau UI ini. Dan mulai sekarang ada baiknya kamu langsung persiapkan semuanya ya agar kamu bisa masuk ke Universitas Indonesia tersebut.