Bukan hal yang asing, perabotan rumah tangga menjadi hal cukup serius. Tak terkecuali dengan kompor. Banyak sekali jenis kompor yang bisa Anda pilih, dari mulai yang manual, kompor gas, atau bahkan kompor listrik. Mungkin bagi Anda, kompor biasa tidak perlu dipahami lebih dalam. Namun, kompor yang berjenis electric, perlu perhatian lebih dalam. Lantas, apa saja hal yang harus diperhatikan ketika akan membeli atau saat menggunakan kompor electric ini?
Pahami Jenisnya
Sebelum membeli, pastikan Anda sudah tahu semua jenis dari kompor listrik ini. Pada dasarnya, kompor yang menggunakan tenaga listrik dibagi ke dalam kompor elektrik dan induksi. Keduanya mempunyai fungsi yang sama dan juga sama-sama menghasilkan panas cepat. Namun perbedaannya terletak dari resistor sebagai penghantar panas yang melingkar pada kompor elektrik, sementara jenis induksi terdapat magnet dan tidak punya resistor.
Tak hanya masalah jenis ada resistor atau tidaknya, kompor dengan listrik pun punya ragam macamnya. Dari mulai kompor portable, hingga kompor tanam. Anda perlu space yang lebih besar jika ingin memilih kompor tanam, harganya pun tentu akan lebih besar.
Lihat Fitur yang Disediakan
Selain memilih jenis yang sesuai, pastikan juga bahwa fitur yang ditawarkan mampu memenuhi kebutuhan Anda. Setiap produk kompor listrik memiliki fitur yang beragam. Maka dari itu, penting untuk mengetahui setiap fitur yang ada dari produk yang akan dipilih. Sebagai gambaran, Anda akan menemukan beberapa fitur seperti timer, boost, automatic pan size, hingga safety shut off dan lainnya.
Bagi Anda yang menyukai hal dinamis, pastikan kompor punya fitur timer. Jika ingin lebih aman, tentu safety shut off bisa jadi pertimbangan. Pasalnya fitur ini bisa membuat kompor mati secara otomatis ketika air atau masakan sudah mendidih.
Sesuaikan Daya Listrik
Sesuai namanya, kompor listrik pasti menggunakan energi listrik dalam penggunaannya. Untuk itu, sebelum Anda membeli kompor ini pastikan bahwa Anda punya energi listrik yang memadai. Pada dasarnya, setiap kompor mempunyai daya (watt) yang berbeda antar satu produk dengan produk yang lainnya.
Untuk itu, pastikan daya yang digunakan oleh kompor tidak terlalu besar atau sesuai dengan ketersediaan energi listrik yang dipunya. Hal ini untuk menghindari listrik yang mati tiba-tiba karena penggunaan dayanya terlalu tinggi.
Perhatikan Cara Penggunaan
Banyak orang beranggapan bahwa penggunaan kompor listrik tidak jauh berbeda dengan kompor gas atau kompor lainnya. Padahal, banyak tatacara penggunaan yang sebetulnya cukup berbeda dengan kompor gas. Saat Anda menggunakan kompor dengan listrik, harus penuh kehati-hatian. Pasalnya, bagian atas kompor dilengkapi dengan kaca.
Pemilihan bahan wajan atau wadah memasak pun harus sesuai agar tidak menimbulkan kerusakan atau adanya ketidakcocokan saat memasak. Sehingga Anda harus lebih santai dan tidak bisa terburu-buru jika menggunakan kompor ini.
Sesuaikan Budget
Hal terakhir yang tidak kalah pentingnya ketika Anda akan membeli atau menggunakan kompor listrik adalah kesesuaian budget. Bukan rahasia lagi bahwa harga kompor yang menggunakan daya listrik punya harga yang lebih mahal dibanding kompor gas atau kompor lainnya. Terlebih, perlu tambahan daya listrik agar kompor bisa digunakan.
Untuk itu, sebelum membelinya pastikan budgeting Anda sudah mencukupi. Harga kompor pun cukup beragam, Anda bisa menyesuaikannya. Namun, pastikan juga harga dan fitur yang ada sudah sesuai dengan kebutuhan. Tidak masalah membeli kompor yang lebih mahal jika kualitas dan daya tahannya bagus. Itu lebih menghemat keuangan Anda.
Bagaimana pun, kompor listrik memang mempunyai tingkat efisiensi yang lebih tinggi saat memasak. Meskipun begitu, beberapa hal tersebut penting sekali untuk Anda perhatikan agar nantinya tidak salah dalam memilih.
Order kompor listrik terbaik di Marketplace pilihan: